Iklan Utama

Rabu, 15 Oktober 2008

Mengenai hotel di Bali buat akhir tahun

Halo bu Gisela dan Pak Dewono,

Saya dulu kerja dihotel, meskipun di back office dan bukan di operasional, tp sedikit banyak ngerti2 tentang hal yang dikeluhkan ibu ini. Pada prinsipnya di seluruh dunia (bukan hanya di Indonesia) banyak hotel yang menerapkan yield management, jadi semakin tinggi demand, semakin dimahalin rate-nya. Dan yield management diberlakukan pada saat-saat tertentu misalnya menjelang libur panjang, musim liburan, th baru etc. Saat F1 di Singapore kemaren, hotel disana juga menerapkan harga gila-gilaan yang terus bertambah mahal bahkan dalam hitungan jam.

Saya khawatir semua hotel yang ibu lirik itu memang sedang berancang2 untuk naikin harga..jadi memang sulit untuk dapat kamar kecuali ibu waiting list dulu dan saat sudah OK nanti, resikonya dpt rate tinggi, dan sayangnya kita sebagai konsumen tidak punya banyak pilihan.

Kalau jawaban dari travel agency 'harga belum ada', ini adalah pertanda akan ada revisi rate..jadi lebih mahal tentunya, bukan lebih murah.

I wish I could help bu Gisella, tp sayangnya chain hotel tempat saya kerja dulu belum ada di Bali until 2010..:(

Cheers

Tidak ada komentar: